Rabu, 25 Sept 2024
Good Mining Practice Award 2024 dari ESDM

PT Mitrabara Adiperdana Tbk (MBAP) mendapatkan apresiasi dari kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) di ajang Good Mining Practice (GMP) Award 2024 dalam Penerapan Kaidah Teknik Pertambangan Mineral dan Batubara yang Baik Tahun 2024 khususnya dalam Badan Usaha Pertambangan.


Acara tersebut secara resmi dibuka oleh Bahlil Lahadalia selaku Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Dalam sambutannya Bahlil mengingatkan pentingnya keseimbangan antara profit dan tanggung jawab terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar.


"Mineral dan batubara adalah salah satu komoditas unggulan ekspor kita. Sekalipun di dunia global sekarang sedang berbicara tentang energi baru terbarukan, ekspor batubara kita tetap salah satu yang terbesar, hampir 600 juta ton. Tetapi kita tidak boleh terlena, karena kita sudah punya target tahun 2060 Net Zero Emission," ujar Bahlil dalam sambutannya pada GMP Award 2024.


Dalam Penghargaan ini, MBAP berhasil membuktikan bahwa Perseroan mampu bersaing dan berkembang sesuai dengan tuntutan manajemen kualitas. Dan juga sebagai motivasi Perseroan untuk terus mencapai prestasi dalam pengelolaan teknis, keselamatan, lingkungan hidup, konservasi, dan usaha jasa pertambangan.

Penulis & Editor : Lita Nadira/CS

Latest News

Jumat, 25 Okt 2024
Kolaborasi Solar Radiance dan D’Best Group, dengan Meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap di Mall Panakukang
Read More
Kamis, 12 Sept 2024
Zero Accident, MBAP bukti komitmen K3 di lingkungan kerja
Read More
Rabu, 7 Agust 2024
Komitmen Bisnis Berkelanjutan, MBAP raih Katadata ESG Awards
Read More